Pendaftaran AVSEC Sudah Dibuka, Ini Berkas Yang Kamu Perlu Siapkan

Penasaran belum nih sama berkas AVSEC yang perlu kamu siapin untuk melakukan pendaftaran di Sekolah AVSEC Berlisensi Resmi, PSPP Penerbangan. PSPP Penerbangan sudah membuka pendaftaran dan penerimaan siswa-siswi baru AVSEC tahun 2022 / 2023.

Pendaftaran AVSEC Sudah Dibuka, Ini Berkas Yang Kamu Perlu Siapkan

PSPP Penerbangan adalah salah satu sekolah AVSEC berlisensi resmi yang sudah memperoleh izin penyelenggaraan dari Direktorat Keamanan Penerbangan. Lembaga PSPP Penerbangan sudah berdiri sejak 1 Maret 2010, dan saat ini memiliki 5 kampus yang terletak di Lampung, Jakarta, Yogyakarta, Makassar dan Bali.

Kini PSPP Penerbangan telah membuka pendaftaran untuk gelombang Juli 2023 dan Desember 2023. Pendaftaran serta seleksi masuk sekolah AVSEC bisa dilayani secara online tentu agar memudahkan kamu jika rumah kamu jauh dari lokasi kampus ataupun dari luar kota. Sehingga kamu tidak repot untuk mengeluarkan dana yang tinggi untuk membeli tiket agar sampai ke kampus.

Cara mengikuti pendaftaran secara online akan dibimbing oleh panitia pendaftaran admin website. Selanjutnya kamu akan dibimbing mengenai Berkas Pendaftaran Sekolah AVSEC yang diperlukan untuk mendaftar di PSPP Penerbangan.

Berkas Pendaftaran Sekolah AVSEC

Jika kamu bergabung di PSPP Penerbangan, pendaftaran bisa kamu lakukan secara online maupun offline. Tentu nanti kamu akan tetap diminta untuk mengumpulkan beberapa berkas atau mengupload berkas tersebut di website yang tersedia.

Mengingat pendaftar yang mengikuti pendaftaran di Sekolah AVSEC PSPP Penerbangan akan diseleksi lagi nantinya. Maka berkas yang dibutuhkan pun tidak terlalu banyak, hanya berupa:

  1. Pas foto berukuran 4 x 6 cm berwarna
  2. Foto berwarna ukuran 4 R nampak seluruh badan
  3. Surat Hasil Tes Kesehatan dari Rumah Sakit atau Dokter terdekat
  4. Kartu identitas dapat berupa SIM, KTP ataupun Kartu Keluarga

Selain itu ada Ijazah, SKCK, Surat Keterangan Bebas Narkoba atau yang lainnya bisa dikumpulkan apabila siswa sudah dinyatakan benar-benar lolos tes dan akan diinformasikan bersamaan dengan surat hasil seleksi melalui email.

Cara Mendaftar AVSEC PSPP Penerbangan

Kamu tidak akan diminta untuk mengumpulkan fotokopi ijazah terakhir kok. Kampus akan benar-benar melihat kemampuanmu secara langsung dengan memberikan beberapa tes sebelum masuk. Tes tersebut antara lain tes tertulis, tes berkas, dan tes wawancara. Tiga tahapan itu akan dilakukan secara online.

Berikut langkah-langkah mendaftar sekolah AVSEC PSPP Penerbangan, antara lain:

  • Mengisi formulir pendaftaran yang telah tersedia pada website
  • Membayar biaya pendaftaran senilai Rp 300.000,- dan segera  memberikan bukti pembayaran ke admin website
  • Kamu akan menerima username dan password yang akan kamu gunakan untuk tes online
  • Kerjakan tes online dan upload berkas pendaftaran sesuai petunjuk yang diberikan
  • Pendaftaran dan seleksi pun selesai, kamu akan menerima surat hasil seleksi
  • Jika kamu dinyatakan lolos, segeralah melakukan pembayaran biaya daftar ulang karna kuota sangat terbatas.

Jika kamu mendaftar di Sekolah AVSEC di PSPP Penerbangan, kamu akan mendapatkan fasilitas pendidikan yang sangat lengkap. Jangan khawatir, PSPP Penerbangan sudah merupakan Kampus Terakreditasi A dan Berlisensi Resmi lho. Wajar dong jika ketersediaan fasilitasnya sangat memadai.

Selain itu, masing-masing siswa juga berhak mendapatkan fasilitas pribadi seperti seragam, sepatu, tas, travel bag, dasi, serta perlengkapan sekolah lainnya yang sudah termasuk dalam rincian biaya pendidikan.

Nah itu tadi pembahasan terkait Berkas Pendaftaran Sekolah AVSEC PSPP Penerbangan yang perlu disiapkan untuk pendaftaran tahun 2022/2023. Semoga informasi yang mimin bermanfaat ya gaess…

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *