Seperti yang kita tahu, menjadi Pramugari bukanlah hal yang mudah. Bahkan, dari awal tes seleksi pun sangatlah ketat. Sebab itu, kamu calon Pramugari yang ingin menjajah dunia kepramugarian harus tahu nih Hal Yang Bisa Membuat Pramugari Dipecat. Dengan begitu kamu bisa berhati-hato dengan hal ini agar tidak kehilangan karirmu.
Peranan Penting Pramugari Dalam Dunia Penerbangan
Sebagai karyawan yang bertugas di udara, pramugari tentunya mempunyai tanggung jawab yang besar selama durasi penerbangan. Tanggung jawab mereka dimulai ketika penumpang boarding hingga penumpang turun dari pesawat. Yang berarti selama penerbangan, keselamatan dan kenyamanan penumpang akan menjadi tanggung jawab penuh awak pramugari.
Meskipun begitu, banyak masyarakat awam yang menilai jika pekerjaan pramugari tidak jauh berbeda dengan pelayanan restoran karena tugasnya sebatas menawarkan makanan dan minuman kemudian menyediakannya kepada penumpang.
Eits, jangan salah memang menawarkan makanan dan minuman adalah salah satu tugas seorang pramugari sebagai bentuk pelayanan kepada penumpang pesawat. Namun, pramugari juga bertanggung jawab cukup besar terhadap keselamatan penumpang selama penerbangan lho..
Maka dari itu untuk mendapatkan pekerjaan ini, calon pramugari harus melalui serangkaian tes seleksi yang ketat dan menyiapkan segala keterampilan dan wawasan dengan baik. Dengan begitu kamu perlu tahu sekelumit hal yang bisa membuat Pramugari Dipecat agar kamu sebagai calon pramugari bisa lebih berhati-hati dalam bersikap.
Hal Yang Membuat Pramugari Dipecat
Melansir dari tulisan Mental Flass, Heather Pooleyaitu seorang pramugari yang telah berkarir selama lebih dari 15 tahun mengungkapkan jika terdapat sejumlah tindakan yang dapat menyebabkan Pramugari Dipecat dari pekerjaannya.
Selama dalam masa percobaan yang ketat, yaitu 6 bulan pertama, tulisan tersebut menjelaskan pramugari harus bersikap profesional dan tentunya harus mengenakan seragam sesuai aturan dalam perusahaan tempat mereka bekerja.
“Bukan tidak mungkin jika pramugari baru akan langsung diberhentikan dari pekerjaannya bila tidak mengenakan seragam sesuai aturan, misal saja ditambahi dengan sweater. Sebab pernah ada kejadian dimana terdapat pramugari yang harus kehilangan pekerjaannya hanya karna mengikatkan sweater ke pinggang sementara posisi pramugari masih mengenakan seragamnya.
Hal sepele yang dimaksudkan ialah jika ada pramugari yang tetap melakukan penerbangan dalam kondisi sakit, maka pramugari tersebut akan terancam kehilangan pekerjaannya.
Heater Poole mengungkapkan bahwa, “Jika kami sakit, kami tidak diizinkan untuk terbang, bahkan sebagai penumpang maskapai lain”. Sebab maskapai menilai jika pramugari tetap melakukan penerbangan akan membuat kondisi kesehatannya semakin memburuk. Oleh sebab itu, jika sampai ketahuan dan terdapat pramugari yang memaksa tetap ikut dalam penerbangan. Maka, ancamannya bisa sampai pada pemecatan.”
Wah kamu memang tetap harus berhati-hati ya dalam bekerja. Tetap taati peraturan yang ada dan jangan mencoba merubahnya. Sudah tau kan ya jika untuk menjadi seorang pramugari bukanlah hal yang mudah, terlebih apalagi jika kamu belum memiliki pengalaman. Nah, di PSPP Penerbangan Sekolah Pramugari Terbaik kamu akan mendapat keterampilan, kemampuan serta wawasan tentang kepramugarian lebih luas lho. Tunggu apalagi, yuk segera daftarin diri kamu di PSPP Penerbangan.
Informasi Pendaftaran Sekolah Pramugari Terbaik
PSPP Penerbangan Sekolah Pramugari Terbaik yang telah Terakreditasi A dan telah berhasil meluluskan 6000 alumnus. Pendaftaran PSPP Penerbangan dibuka setiap tahun dengan 3 angkatan yaitu angkatan kelas Maret, kelas Juli dan kelas November. Jika calon siswa menanyakan pertanyaan ini di bulan April , maka calon siswa dapat mengikuti kelas di bulan Juli atau kelas November atau kelas tahun berikutnya.
Pendaftaran ditutup sewaktu-waktu jika kuota kampus terpenuhi. Masing-masing kampus PSPP hanya menyediakan 150 kursi pendidikan dimana PSPP kini sudah memiliki 5 kampus di Indonesia yaitu di Jakarta, Lampung, Yogyakarta, Bali dan Makassar.
Jika pada saat bertanya mengenai pendaftaran dan ternyata sudah ditutup untuk angkatan berikutnya, maka otomatis kamu akan diarahkan ke pendaftaran angkatan berikutnya lagi, artinya walaupun pendaftaran sudah ditutup, masih ada pendaftaran lagi untuk angkatan selanjutnya. Begitu seterusnya. Bagi kamu yang ingin bergabung dengan Sekolah Pramugari Terbaik PSPP Penerbangan. Hubungi Panitia Pendaftaran PSPP Penerbangan untuk informasi selengkapnya melalui Call/WA admin website. Jadi begitu ya, ketemu lagi ya nanti sama mimin. Semoga informasi dari mimin bermanfaat. Terimakasih